Madiun Dorong Petani Kakao Terapkan TPOKJ
REPUBLIKA.CO.ID,MADIUN -- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Madiun, Jawa Timur mendorong petani kakao di wilayahnya untuk menerapkan pola Tanam Petik Olah Kemas Jual (TPOKJ) pada komoditasnya guna meningkatkan nilai jual produk.
Bupati Madiun Ahmad Dawami mengatakan selama ini masih ada petani kakao yang belum menerapkan pola tanam petik olah kemas dan jual. Pengolahan kakao di Kabupaten Madiun masih sederhana dan bahkan ada petani yang menjual hasil panennya dalam bentuk mentah.
Petani dan Eksportir Aceh Belum Mampu Penuhi Kuota Kakao
SERAMBINEW.COM, BANDA ACEH - Permintaan coklat dari luar negeri sangat tinggi, tetapi belum mampu dipenuhi oleh petani dan eksportir Aceh. Hal itu disampaikan oleh Kepala Perwakilan Bank Indonesia (BI) Aceh, Achris Sarwani pada Selasa (11/1/2022).
Dia mencontohkan, Jepang butuh 350 ton coklat setahun, tapi yang baru bisa dipenuhi pada Desember 2021 dari produsen coklat batang di Pidie hanya 130 Kg. Achris Sarwani menyampaikan hal itu pada pertemuan dengan petani coklat, produsen dan eksportir coklat di areal perkebunan coklat Saree, Aceh Besar, Selasa (11/1/2022).
Read more: Petani dan Eksportir Aceh Belum Mampu Penuhi Kuota Kakao
Daerah Penghasil Kakao Terbesar di Indonesia
JAKARTA, KOMPAS.com – Daerah penghasil kakao terbesar di Indonesia bisa dilihat berdasarkan data produksi kakao di Indonesia yang memuat informasi terkait produsen kakao terbesar di Indonesia. Di manakah lokasi perkebunan kakao di Indonesia? Berapa rata-rata produksi kakao nasional? Apakah Sulawesi penghasil kakao?
Pertanyaan semacam itu kerap muncul di kalangan pembaca yang mencari informasi seputar daerah penghasil kakao di Indonesia.
Bea Cukai Banda Aceh Fasilitasi Ekspor Cokelat Asal Aceh ke Jepang
jpnn.com, BANDA ACEH - Bea Cukai Banda Aceh belum lama ini memfasilitasi pelaku UMKM untuk melakukan ekspor produknya ke pasar Jepang. Adapun produk yang diekspor ke pasar global merupakan cokelat khas Aceh milik CV Socolatte.
“Kegiatan ekspor ini dilaksanakan oleh CV Socolatte. Produknya berupa cokelat batangan akan diekspor ke Jepang," Kepala Kanwil Bea Cukai Aceh Safuadi. Dia menambahkan nilai ekspor itu sebesar USD 2.280 atau sekitar Rp 32,6 juta. Total berat barangnya mencapai 130 Kg dan akan terus bertambah di ekspor berikutnya.
Read more: Bea Cukai Banda Aceh Fasilitasi Ekspor Cokelat Asal Aceh ke Jepang
Sekolah Lapang Iklim BMKG
Banda Aceh (ANTARA) - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Klimatologi Aceh Besar sejak tahun 2011 telah menyelenggarakan Sekolah Lapang Iklim (SLI) secara bertahap di daerah sentra pangan, dan hingga kini alumninya sudah mencapai 418 orang.
"Sejauh ini sekolah lapang iklim BMKG ini baru kita laksanakan di wilayah Sabang dan Gayo Lues," kata Kepala Stasiun Klimatologi Aceh Besar Wahyudin, di Banda Aceh, Senin.
Hal itu disampaikan Wahyudin di sela-sela FGD dan ekspose Sekolah lapang iklim BMKG 2021 Auditorium TDMRC Unsyiah, Banda Aceh.